Sabtu, 20 April 2024
BerandadePrajaPajabat Karawang Masuk Tiga Besar Hasil Seleksi Pansel JPT, Ini Daftarnya

Pajabat Karawang Masuk Tiga Besar Hasil Seleksi Pansel JPT, Ini Daftarnya

Dejurnal.com, Karawang – Panitia Seleksi (Pansel) Jabatan Pimpinan Tinggi mengumumkan hasil seleksi pengisian JPT Pratama di lingkungan Pemerintah Kabupaten Karawang.

Pengumuman hasil akhir seleksi JPT pada hari Senin, 5 Desember 2022 setelah dilakukan beberapa tahapan seleksi sesuai dengan PermenpanRB Nomor 15 tahun 2019,  yaitu bobot rekam jejak 20 persen, bobot penulisan makalah 20 persen, bobot uji kompetensi / assesmen 25 persen dan bobot paparan / wawancara 35 persen.

Berdasarkan hasil penilaian tersebut Panitia Seleksi telah memilih 3 (tiga) orang calon / pelamar terbaik untuk mengisi Jabatan Tinggi Pratama (JPT) dilingkup Pemkab Karawang yang lowong.

Adapun nama Pejabat yang lolos 3 besar hasil Seleksi JPT Karawang, 10 jabatan yang di open biddingkan sebagai berikut :

Calon Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), MAHPUDIN (Camat Tegalwaru), POLTAK SAHAT MARUDUT LUM BANTORUAN (Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika), ROHMANA SETIANSYAH (Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat)

Calon Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda), Agus Kurnia (Camat Majalaya), DINDIN RACHMADHY (Camat Tirtamulya), Mahfudin (Camat Tegalwaru)

Calon Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik ( Kesbangpol), ROHMANA SETIANSYAH (Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat), SUJANA RUSWANA (Sekretaris Badan Kesatuan Bangsa
dan Politik).

Calon Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa ( PMD), SITI KOMARIANINGSIH (Kepala Bidang Pengarusutamaan Gender, Pemberdayaan Perempuan Dan Kualitas Keluarga), TATA SUHARTA DINATA (Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa), WIWIEK KRISNAWATI (Kepala Bagian Tata Pemerintahan)

Calon Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi ( Disnakertrans ), DADAN DANNY YULIANDI (Kepala Bidang Perkebunan dan Perlindungan Tanaman), POLTAK SAHAT MARUDUT LUMBANTORUAN (Sekretaris Dinas Komunikasi dan Informatika), ROSMALIA DEWI (Sekretaris Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi)

Calon Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan, IWAN RIDWAN. F (Camat Banyusari), Usep  Supriatna (Camat Cikampek), YAYAT HIDAYATULLOH (Kepala Bagian Umum)

Calon Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah ( Dinkopukm), ABAS SUDRAJAT ( Kepala Bagian Organisasi), ROHMAN (Camat Rawamerta), SARI NURMIASIH (Kepala Bagian Perekonomian dan SDA)

Calon Kepala Dinas Perhubungan, Ade Safrudin (Kepala Bidang Lalu Lintas), Agus Kurnia (Camat Majalaya), Dikhy  Prayoga (Kepala Bidang Prasarana)

Calon Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Agus Sugion (Camat Ciampel), Asep Hazar (Sekretaris Badan Perencanaan Pembangunan Daerah), SARI NURMIASIH (Kepala Bagian Perekonomian dan SDA)

Calon Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, Abas Sudrajat (Kepala Bagian Organisasi), IWAN RIDWAN.
(Camat Banyusari), Tata Suharta Dinata (Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa)

Kemudian sebanyak 3 (tiga) calon tersebut untuk disampaikan kepada Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK), dan PPK akan memilih 1 (satu) dari 3 (tiga) nama calon terbaik untuk ditetapkan dan dilantik sebagai pejabat pimpinan tinggi pratama setelah dikonsultasikan dengan KASN.***RF

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERPOPULER

TERKINI