Kamis, 25 April 2024
BerandadeEdukasiBiar Tak Terbengkalai Bupati Bandung Berharap Pengelolaan SMA Kembali ke Kabupaten /...

Biar Tak Terbengkalai Bupati Bandung Berharap Pengelolaan SMA Kembali ke Kabupaten / Kota

Dejurnal.com, Bandung – Bupati Bandung, H.M. Dadang Supriatna, berharap agar pengelolaan pendidikan tingkat SMA dikembalikan lagi ke daerah asalnya kabupaten dan kota se Jawa Barat. Menurutnya, jika ditangani oleh Dinas Pendidikan Jabar malah terbengkalai dan tidak tertangani.

Menurut Dadang Supriatna setiap warga di usia pelajar, minimal harus mengenyam pendidikan selama 10 tahun, atau hingga tingkat SMA.

“Untuk meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan serta mempermudah warga untuk masuk sekolah hingga tingkat SMP dan SMA Kabupaten Bandung akan menambah 13 unit sekolah SMP dan 23 unit sekolah tingkat SMA,” jelas Bupati Dadang Supriatna di Rumah Jabatan Bupati Bandung, di Soreang, Kamis (10/3/2022).

Dampak dari banyaknya warga Kabupaten Bandung yang tidak melanjutkan sekolah, terang bupati banyak yang menikah muda. Ia mencontohkan di Kecamatan Pangalengan.

Meningkatkan jenjang pendidilkan warga, menurut Dadang Supriatna sebagai salah satu cara untuk mencegah nikah muda “Jenjang pendidikan warga minimal 10 taun, ” tutup Dadang Supriatna. ***Sopandi

,

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERPOPULER

TERKINI