Sabtu, 20 April 2024
BerandadePrajaParlementariaSerap Aspirasi Masyarakat Sukabumi, H. Mohamad Muraz, Gelar Reses

Serap Aspirasi Masyarakat Sukabumi, H. Mohamad Muraz, Gelar Reses

Dejurnal.com, Sukabumi – Anggota DPR RI Komisi IV daerah pemilihan jawa barat IV Kota dan Kabupaten Sukabumi H. Mohamad Muraz, SH, MM dari Fraksi Partai Demokrat melakukan kegiatan reses di Majlis Ta’lim Pondok Pesantren Al Fatah tepatnya di Kp. Pasirbentik Rt.001 Rw.001 Desa Bojonggaling Kecamatan Bojonggenteng Kabupaten Sukabumi, Minggu (02/01/2022).

H. Mohamad Muraz, SH, MM disambut oleh tokoh masyarakat Bojonggenteng sekaligus mantan Anggota DPRD kabupaten sukabumi Fraksi Partai Demokrat Dapil II Saepulloh, SE , pimpinan yayasan Pondok Pesantren Al Fatah Hj. Nenah, Ketua PAC Partai Demokrat Restu Kurniawan, S.Pd , Para Ketua Ranting se kecamatan Bojonggenteng, tokoh pemuda, tokoh masyarakat dan tokoh agama. Kegiatan reses ini adalah sebagai wadah untuk bertemu dengan masyarakat secara langsung dan menyerap aspirasi yang ada.

Dalam sambutannya Anggota DPR RI Komisi IV daerah pemilihan Jawa Barat IV Kota dan Kabupaten Sukabumi, H. Mohamad Muraz, SH, MM dari Fraksi Partai Demokrat menyampaikan, program yang termasuk Komisi II meliputi sidak Pemerintahan dalam negeri, sidak politik dalam negeri, pembinaan ideologi negara jadi kalo ada aspirasi yang sesuai dengan Komisi II bisa di bantu.

“Apabila selain dari itu bisa di bantu di ajukan ke komisi yang programnya sesuai Porsinya” ungkapnya.

Ketua Yayasan Pondok Pesantren Al Fatah Hj. Nenah dalam sambutannya merasa sangat bahagia dimana Bapak H. Mohamad Muraz, SH, MM sebagai anggota DPR – RI benar-benar menjadi contoh sebagai wakil rakyat dengan langsung menyapa masyarakat. Dalam kesempatan ini, ibu HJ. Nenah Mengucapkan banyak terimakasih atas silaturrahmi nya ke yayasan Pondok Pesantren Al Fatah.

“Mudah – mudahan dengan adanya kegiatan ini kedepannya bisa memperhatikan pondok pesantren al fatah pasirbentik baik segi bangunan pondok pesantren, sekolah dan kebutuhan kegiatan – Kegiatan santri / santriwsti al-fatah,” Ucapnya Hj. Nenah

Dalam kesempatan reses ini pula hadir Tokoh Masyarakat Sekaligus mantan Anggota DPRD kabupaten sukabumi Fraksi Partai Demokrat Bpk. Saepulloh, SE menyapa masyarakat yang hadir serta mengucapkan terima kasih untuk masyarakat yang telah memberikan kesempatan untuk hadir dalam kegiatan Reses ini, serta Atas nama tokoh masyarakat mengucapkan terimakasih kepada bapak Anggota DPR RI Fraksi Partai Demokrat daerah pemilihan Jawa Barat IV H. Mohamad Muraz atas kehadirannya.

“Mudah – mudahan dengan kegiatan ini bisa menyerap aspirasi masyarakat khusunya sekitar pondok pesantren Al Fatah umumnya warga Kecamatan Bojonggenteng,” pungkasnya.***Aldy

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERPOPULER

TERKINI