Kamis, 25 April 2024
BerandaGerbangDesaBanyak Pengendara Motor Jatuh, Kades Rancamulya Inisiatif Perbaiki Jalan dengan APB

Banyak Pengendara Motor Jatuh, Kades Rancamulya Inisiatif Perbaiki Jalan dengan APB

dejurnal.com, Bandung – Sering terjadi kecelakaan pengguna kendaraan roda dua terjatuh di jalan Rancakasiat RW 04 dan 05 Desa Rancamulya Kecamatan Pameungpeuk Kabupaten Bandung.

Hal ini diakui oleh kepala desa setempat Budi Sudrajat atas kondisi jalan yang berlubang dan berbatu kerikil besar diperparah licin dan tergenang air saat musim hujan. Budi Sudrajat mengaku, jalan tersebut sudah diusulkan pembangunanya sepanjang 1.800 m dengan lebar 3 meter Namun kerena recofusing pembangunan jalan tersebut batal.

“Kalau menunggu dari pemerintah mau kapan. Dari 1800 meter, yang sudah dibeton hanya 100 meter. Sepanjang 500′ meter lagi dari APB: Anggaran Pribadi Budi,” kata Budi berseloroh.

Ia menjelaskan, karena banyak pengaduan dari masyarakat mengenai kondisi jalan yang makin parah, maka ia inisiatif memperbaiki jalan tersebut dengan menutup menggunakan skin.

Budi tidak menyebut anggaran dari mana, ia hanya bilang jika ada milik akan memperbaiki jalan tersebut. “Pokoknya kasian kepada masyarakat dengan kondisi jalan yang parah. Ada miliknya saya perbaiki. Maunya setelah ditutup skin ditimpa hotmix. Tapi anggarannya pasti besar. Ini juga belum semua tertutup sudah habis delapat truk,” kata Budi di lokasi perbaikan jalan, Senin (1/11/2020) .

Gembira dengan perbaikan jalan, beberapa warga ikut membantu pekerjaan. Ny Wati mengaku senang dengan ada perbaikan, karena selama ini tidak nyaman dengan jalan rusak dan becek.***Sopandi

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERPOPULER

TERKINI