Kamis, 25 April 2024
BerandaGerbangDesaBumDesaKepala DPMPD Sukabumi Tinjau Kebehasilan Desa Sukatani Parakansalak Kembangkan Bumdes

Kepala DPMPD Sukabumi Tinjau Kebehasilan Desa Sukatani Parakansalak Kembangkan Bumdes

Dejurnal.com, Kab. Sukabumi – Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMPD) Kabupaten Sukabumi H. Tendy Hendrayana meninjau Bumdesa Sukatani Parakansalak yang dinilai berhasil dalam mengembangkan usaha.

Kedatangan Kepala DPMPD bersama beberapa staf disambut Camat Parakansalak H. Solihin dan Kepala Desa Sukatani U. Suryana.

Dalam kunjungan itu Kades Sukatani memaparkan tentang gairah Desa Sukatani ke depan untuk jadi desa percontohan sebagai harapan nantinya dan pemaparan itu diperkuat oleh keterangan Camat Parakansalak bahwa point penting yang telah dicapai BumDesa Sukatani tersebut ada beberapa unit usaha yaitu unit pertanian, unit pengelolaan sampah, juga pertashop dan perdagangan sebagai kepanjangan atau buah karya pengembangan dari BUMDES.

Kepala DPMPD sangat apresiasi dsn merasa senang atas pemaparan Kades Sukatani, pasalnya biasa kunjungan kepala dinas ke desa biasa disuguhi berbagai masalah yang kompleks, tapi terlihat berbeda dengan desa Sukatani.

“Hari ini pun saya langsung cross chek ke lapangan dari beberapa unit yang sudah di bentuk Kades U Suryana SE, kedepannya akan lebih mengoptimalkan semua panel yang sudah terbentuk atau lebih mensinergikan semua konsep yang sudah tersaji dan harus bermanfaat kepada masyarakat luas desa Sukatani,” ujar pungkas Kepala DPMPD.***Aldy

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERPOPULER

TERKINI