Kamis, 25 April 2024
BerandadeHumanitiWarga Kavling Bojong Asri Rayakan HUT RI Ke 75 Dengan Berbagai Kegiatan

Warga Kavling Bojong Asri Rayakan HUT RI Ke 75 Dengan Berbagai Kegiatan

deJurnal.com, Canjur – Warga Kavling Bojong Asri membina kebersamaan antar warga Rt 04 Rw.12 dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang 75 tahun dan sebagai wujud dari rasa syukur atas kemerdekaan ini.

Rasa kegembiraan ini diwujudkan warga Kavling Bojong Asri dengan mengadakan hiburan serta berbagai kegiatan yang telah dilaksanakan dengan berbagai lomba yang bersifat positif, dengan tujuan memupuk rasa nasionalisme para generasi muda untuk lebih menghormati jasa para pejuang terdahulu.

“Dan mengisinya dengan membina kerukunan kebersamaan antar warga kavling Bojong Asri khususnya umumnya seluruh lapisan masyarakat Cianjur,” Kata Ketua Panitia Agustusan, Dani.

Ia juga mengatakan tema dari acara tersebut INDONESIA SATU sesuai dengan harapan dari pada warga masyarakat Kavling Bojong Asri.

Sebagai puncak acara peringatan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 75 tahun, warga masyarakat Kavling Bojong Asri mengadakan acara resepsi alam, acara tersebut di isi dengan berbagai penampilan kreasi seni warga dan juga dimeriahkan oleh Group Band Legendaris D’HOEIZ.***Andika

Anda bisa mengakses berita di Google News

Baca Juga

JANGAN LEWATKAN

TERPOPULER

TERKINI